Bagi-bagi Pengalaman

ILMU KEPELATIHAN DASAR

Untuk membantu mempermudah kepemimpinan dalam kepelatihan ada beberapa istilah yang perlu diletahui karena berhubungan dengan pengetahuan dasar-dasar kepelatihan antara lain:
Kepelatihan adalah suatu konsep tentang upaya pembinaan sumber daya manusia sdm untuk mencapai prestasi optimal dalam bidang khusus, pada konteks ini sasaran yang ingiun dicapai adalah prestasi dalam bidang olahraga.
Pelatih adalah suatu kegiatan yang merupakan upaya pembinaan sumber daya manusia untuk mencapai prestasi optimal dalam bidang olahraga
Pelatih adalah orang yang memberikan bimbingan serta tuntunan kepada atlet agar dapat tercapai prestasi yang optimal.
Melatih adalah aktifitas pelatih dalam menyiapkan dan menciptakan situasi lingkungan latihan sebaik mungkin dalam konteksnya dengan atlet dalam mentransformasikan pengetahuan dan keterampilan olahraga, sehingga terjadi proses berlatih secara efektif dan efisien untuk mencapai sasaran tujuan latihan pada saat itu.
Berlatih adalah suatu proses penyempurnaan kualitas atlet, yang dilakukan secara sadar untuk mencapai prestasi optimal, khususnya pada bidang olahraga dan memberikan keterampilan gerak secara ilmiah.
Atlet adalah orang yang menjadi obyek dalam kegiatan pelatihan cabang olahraga yang ditekuni
FUNGSI DAN PERAN PELATIH:
  1. Sebagai perencana (planner) dengan cara mengawali membuat program latihan baik jangka pendek dan jangka panjang.
  2. Sebagai seorang pemimpin (leader)semua tindak tanduk sebagai figure yang digugu dan ditiru, dan bilamana perlu mengadakan diskusi dengan atletnya
  3. Sebagai teman (friend);pada saat proses pelatihan seorang pelatih berlaku sebagai pemimpin, sedangkan pada saat diluar latihan seorang pelatih bertindak sebagai teman.
  4. Sebagai seorang yang selalumau belajar (learner); pelatih tidak boleh merasa puas dengan kemampuan yang dimiliki atletnya pada saat itu, namun secara aktif harus mengikuti dan mempelajari hal-hal yang baru, karena dengan belajar akan makin banyak hal yang diketahui
  5. Kewajaran; dalam memilih target seorang pelatih jangan memaksakan target yang muluk-muluk realistis dengan kemampuan atletnya.
TUGAS PELATIH:
  1. Mencari bibit atlet berbakat
  2. Menyusun rencana/ program latihan
  3. Melaksanakan kepelatihan
  4. Mengevaluasi latihan
TINGKAH LAKU PELATIH:
  1. Disiplin waktu
  2. Memiliki kesehatan jasmani yang baik
  3. Memiliki kesegaran jasmani yang tinggi
  4. Stabil dan matang (dewasa)
  5. Merupakan bagian dari atletnya.
KEPEMIMPINAN PELATIH YANG BAIK
Menurut Mc Kinney (1975) pelatih yang baik mempunyai kemampuan:
- Membantu atlet dalam mengaktuailisasikan potensinya
- Dalam membentuk tim didasarkan pada keterampilan individu yang telah diajarkan
- Memiliki pengetahuan dan keterampilan yang seimbang
- Mampu menyesuaikan tingkat intelektual dengan keteram[pilan neuro maskuler atlitnya
- Mampu menerapkan prinsip-prinsip ilmiah dalam membentuk kondisi atlet
- Lebih mementingkan unsur pendidikan secara utuh, baru kemudian unsur kepelatihan
- Tidak menyukai kekalahan, namun tidak mencari kemenangan dengan berbagai cara yang tidak fair play
- Mempinyai kemampuan untuk mengendalikan diri kearah penyimpangan profesinya
- Mampu menyatakan bahwa keberhasilannya adalah kerja tim kepada media komunikasi
- Selalu disegani dan dihormati oleh atlet dan teman-temannya
- Memiliki dedikasi yang tinggi terhadap profesinya.
Semoga informasi yang singkat ini bermanfaat bagi para pelatih cabang ol;ahraga dalam melaksanakan tugas kepelatihan. Selamat berjuang
DAFTAR PUSTAKA
Mc Kinney 1975. What is a good coach, Lm 14 dalam the principles and problem of coaching, Illinois: charles C Thomas publisher.
Suhendro, A. 2001. dasar-dasar kepelatihan. Jakarta: pusat penerbit UT. Depdiknas
*penulis adalah guru penjas di SMPN 4 Pasuruan serta aktiv dalam perwasitan sepakbola di lingkup PENGDA JATIM.
0 Komentar untuk "ILMU KEPELATIHAN DASAR"

Back To Top